Field Trip ke PT. Dua Kelinci Pati
Pada hari Rabu kami Siswa SD Muhammadiyah Kriyan pergi ke Pabrik Dua Kelinci, sebelum berangkat kami melaksanakan Sholat Dhuha di Masjid Taqwa Kriyan terlebih dahulu, seusai Sholat kami berangkat ke Pabrik Dua Kelinci naik angkot bersama dua belas angkot yang lain dan setiap angkot pada sisi kaca depan sebelah kiri bawah diberikan nomer supaya ketika kami pulang nantinya tetap naik angkot yang sama. Setiap angkot dipandu satu pendamping, disepanjang perjalanan kami saling bercanda ria melihat pemandangan kanan kiri yang indah dan tidak terasa sampai di pabrik dua kelinci.
Sebelum masuk ke Pabrik kami dan para guru SD Muhammadiyah Kriyan foto barang di halaman Pabrik Dua Kelinci. Setelah foto bareng kami dan guru – guru masuk ke ruang bioskop, sebelum masuk kedalam ruangan bioskop kami semua melepas sepatu terlebih dahulu. Dan didalam bioskop kami nonton film yang bagus sekali yang berjudul “petualangan mencari kerajaan kacang emas” dan film – film animasi kacang dua kelinci yang lainnya.
Setelah filmnya selesai kami diajak masuk berkeliling keruang Pabrik Dua Kelinci, sebelum masuk ke dalam Pabrik kami diwajibkan memakai masker dan penutup kepala yang dibagikan oleh petugas Pabrik Dua Kelinci. Kami semua berjalan melihat – lihat mesin – mesin pembuatan makanan ringan Pabrik Dua Kelinci.
Setelah berkeliling di dalam Pabrik kami berbelanja di toko Dua Kelinci, setelah berbelanja kami semua pulang dan sampai di Sekolah kembali pukul 12.00
Karya : Yusril Kls III SD Muhammadiyah Kriyan