Field Trip ke BASARNAS
Sabtu, 19 April 2014 pukul 07.00 WIB rombongan belajar diluar kelas SD Muhammadiyah Kriyan siap berangkat menuju kantor BASARNAS Jepar. Rombongan ini terdiri dari 208 Siswa dari kelas 1 sampe kelas 6 dan juga 18 pendamping guru yang dibagi dalam 11 angkutan. Pukul 08.00 WIB rombongan Field Trip SD Muhammadiyah Kriyan membanjiri kantor BASARNAS Jepara. Di situ peserta didik mendapatkan penjelasan tentang SAR, bagaimana sejarahnya, tujuannya, dll. Selain itu juga peserta didik aktif dalam bertanya tentang apa itu BASARNAS?
Sesudah penjelasan panjang lebar selama 60 menit, peserta didik di perkenalkan alat-alat tempur dimedan bencana seperti perahu karet dari berbagai jenis, pelampung, tali, dan juga alat-alat pertolongan pada sebuah bencana alam lainnya. Dan kegiatan belajar di Kantor BASARNAS Jepara ini diakhiri dengan foto bersama serta penyerahan kenang-kenangan oleh Kepala SD Muhammadiyah Kriyan kepada BASARNAS Jepara.
Tepat pukul 09.45 Tim rombongan Field Trip SD Muhammadiyah Kriyan melanjutkan Studynya menuju lokasi berikutnya yaitu Museum RA Kartini untuk kelas 1 sampai 3 dan untuk kelas 4 sampai 6 pembelajarn dilanjutkan di Pendopo Kabupaten Jepara bersama dengan Bapak bupati Jepara. Peserta didik mendapatkan penjelasan tentang kronologi sejarah Pendopo dan juga mengenal jasa pahlawan Nasional putri yaitu RA. Kartini. Kegiatan ini berakhir pukul 12.00 dan alhamdulillah kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar tanpa sehingga siswa siswi SD Muhammadiyah kriyan dapat dijemput oleh orang tua masing masing pada pukul 12.30 WIB.