Market Day And Parenting Day
Sabtu, 1 Juni 2013 Dalam rangka PPDB (Penerimaan Siswa Didik Baru) SD Muhammadiyah Kriyan Sukses melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Pemaparan Program SD Muhammadiyah Kriyan yang antara lain adalah pemaparan SD Muhammdiyah Kriayan adalah Sekolah Unggul berbasis IT. Kegiatan ini diikuti oleh calon wali murid baru SD Muhammadiyah Kriyan. Selepas kegiatan Sosialisasi dan Pemaparan Program SD Muhammadiayah Kriyan dilanjutkan dengan kegiatan Market Day And Parenting Day yang diikuti baik calon wali murid baru maupun wali murid SD Muhammadiyah Kriyan. Dalam kegiatan ini SD Muhammadiyah Kriyan menghadirkan dua Narasumber yaitu Ibu Petra Sihabudin, seorang Pakar pendidikan anak, dan Ibu Siti Asiyah Ondang (mak ondang), seorang wirausahawati sukses. Kedua Narasumber tersebut sama – sama berasal dari Semarang. Kegiatan ini bertujuan mendidik para siswa untuk menumbukhan jiwa wirausaha. Dalam kegiatan ini melibatkan semua murid dan wali murid SD Muhammadiyah Kriyan. Market day menyediakan stan – stan yang diisi oleh hasil karya siswa dan produk yang dihasilkan oleh wali murid. Pada market day kali ini terdapat lebih dari 20 stan diantaranya stan alat – alat tulis, jaja kering, jajan basah, jus dan rujak, jilbab, batik, dll. Acara di mulai dr pukul 07.30 sampai 12.00